Sosis adalah salah satu bahan makanan yang semua orang suka. Sosis ada jenis yang besar dan kecil. Sosi juga ada yang terbuat dari daging sapi atau ayam. Sosis ayam tentunya punya warna lebih muda dari pada sosis sapi. Sosis sapi juga punya rasa yang lebih kuat dibandingkan dengan sosis ayam. Sosis juga ada yang harud dimasak atau dimakan langsung. Sosis yang dimakan langsung baisanya banyak terdapat di warung atau minimarket terdekat. Nah anda bisa menggunakan sosis yang belum matang atau sosis yang sudah dimasak. Nah resep masakan rumahan untuk pemula dari sosis berikut ini bisa jadi inspirasi anda.
- Sosis Bakar
Cemilan dari sosis yang pertama ini semua orang suka dan tidak dapat menolak. Sosis yang digunakan untuk membuat sosis bakar lebih enak jika menggunakan sosis yang besar. Anda bisa beli sosis besar rasa sapid an ayam. Setelah itu anda siapkan juga mentega. Untuk alat membakarnya anda bisa siapkan teflon panggangan saja.
Cara membuatnya mudah sekali, anda tinggal mengiris sosisnya namun tidak sampai terbagi. Jadi anda iris-iris tipis pada bagian pinggirnya agar cepat matang. Setelah itu anda baluri mentega pada teflon panggangannya. Panggang sosisnya dengan dibolak-balik hingga matang. Nah anda gunakan tusukan sate jika ingin mudah memagang sosis bakarnya. Setelah itu anda berikan mayonnaise, saus sambal dan saus tomatnya.
- Sosis Gulung Dengan Telur
Cemilan yang satu ini akan sangat disukai oleh anak anda. Anda juga bisa jadikan bekal anak yang enak. Siapkan sosis ayam dan sapi siap makan yang ukurannya kecil. Kemudian siapkan telur bebrapa butir. Siapkan merica dan garam. Untuk sausnya siapkan mayonnaise, saus tomat dan juga saus sambal.
Anda kocok dahulu telurnya dan masukkan pada botol. Botolnya ditutup dan dilubangi tengahnya. Kemudian tusukan sosis pada tusukan satenya. Setelah itu anda siapkan minyak goreng dalam wajan. Pastikan minyaknya panas sekali. Nah selanjutnya anda goreng telur di dalam botol tadi. Lalu ambil telur dengan sosis yang sudah ditusukan tadi. Selanjutnya gulungkan telur goreng pada sosisnya. Anda harus hati-hati agar tidak terkena minyak panas. Taruh di piring dan berikan mayonise dan saus. Jika anda suka pedas, anda bisa gunakan bubuk cabe. Bubuk cabe bisa dibeli di pasar tradisional dengan berbagai merek.
- Sosis Gulung Mie
Ada lagi cemilan sosis yang juga enak. Sosis gulung mie ini juga bisa jadi pilihan yang enak untu anak-anak anda. sosis gulung mie ini bahan yang diperlukan adalah mie indomie goreng, sosis siap makan ayam dan sapi. Siapkan telur 2 butir dan minyak sayur.
Cara membuatnya adalah dengan merebus mie indomie goreng dahulu dengan memisahkan bumbunya. Setelah direbus, tiriskan mienya. Kemudian anda taruh bumbu mie pada telurnya. Kocok telurnya hingga teraduk rata dan setelah itu sisihkan. Siapkan sosis yang telah ditusukan dengan tusukan sate. Kemudian anda campur mie dengan telurnya dan kemudian gulung sosis dengan mie telur tadi. Goreng sosis gulung mie hingga matang. Makan sosis gulung mie dengan saus yang anda suka. Anda bisa makan dengan saus teriyaki atau saus pedas. Saus pedas adonannya adalah saus sambal dan saus tomat dicampur dengan satu. Kemudian tambahkan bon cabe yang nori agar lebih enak.